DJI Luncurkan Drone Kompak Mavic Air
Jakarta, PCplus. DJI meluncurkan sebuah perangkat drone baru yang diberi nama Mavic Air. Drone ini mewarisi desain bodi yang mirip seperti drone DJI sebelumnya seperti DJI Spark dan DJI Mavic Pro.
DJI Mavic Air memiliki bodi yang lebih ringkas dibandingkan dengan dua drone pendahulunya tersebut. DJI menyatakan Mavic Air ini memiliki dimensi yang lebih kecil dibandingkan Spark yang sebelumnya menjadi drone terkompak milik DJI, serta 41 persen lebih ringan dibandingkan dengna Mavic Pro.
DJI Mavic Air memiliki sebuah kamera terintegrasi. Kamera ini menggunakan sensor 1/2,3 inci yang dapat merekam gambar hingga resolusi 4K (3840 x 2160 pixel) dengan frame rate maksimal 30 frame per detik. Sedangkan untuk mengambil foto, kamera tersebut dapat menghasilkan foto dengna resolusi maksimal 12 mega pixel.
DJI juga memberikan beberapa modus pengambilan gambar baru untuk Mavic Air ini. Tersedia fitur panorama yang dapat mengambil gambar ekstra lebar dengan resolusi 32 mega pixel.
Perangkat ini memiliki waktu terbang hingga 21 menit dalam sekali pengisian baterai. DJI Mavic Air akan diposisikan di antara Spark dan Mavic Pro. Drone ini akan dijual dengan harga sekitar US$799 (sekitar Rp9,9 jutaan).
Tanggapan Kamukomentar
Tidak ada komentar: